BLANTERVIO103

TEMU KANGEN KOMUNITAS MEDIA PEMBELAJARAN (KOMED) SE-JABODETABEK

TEMU KANGEN KOMUNITAS MEDIA PEMBELAJARAN (KOMED) SE-JABODETABEK
Sabtu, 20 Agustus 2022


Temu Kangen Pengurus Komed Wilayah Se-Jabodetabek merupakan kegiatan rutin  yang dilakukan setiap 1 semester perjalanan kegiatan dari Para pengurus Komed Wilayah. Hal ini dilakukan tidak hanya di wilayah Jabodetabek saja, tapi di seluruh Indonesia. Tersebar di 13 Wilayah yakni : Bogor, Depok, Sumatera Selatan, Jawa Tengah, Bekasi, Jawa Timur, Banten, Bandung, Riau, DIY, Jakarta, Makasar dan NTB.  

Penyelenggara dari kegiatan ini adalah Lembaga Pengembangan Insani Dompet Dhuafa (LPI DD) yang berlokasi di Jl. Raya Parung - Bogor KM.42 Desa Jampang Kec. Kemang Kab. Bogor Jawa Barat. 

Beberapa program yang dilaksakan dibawah naungan LPI DD seperti : Bakti Nusa, Etos ID, eTahfidz, Sekolah Literasi Indonesia, Sekolah Guru Indonesia, Duta Gemari Baca, KOMED, SMART Ekselensia Indonesia. KOMED merupakan salahsatu dari beberapa program tersebut. 

Setelah berjalan satu semester dilakukan evaluasi oleh  KOMED Pusat dengan metode self assessment (penilaian oleh diri sendiri). Evaluasi ini ditujukan untuk sama-sama berefleksi terhadap aksi kita"Refleksi Diri, Perbanyak Atensi dan Tingkatan Kontribusi" sehingga di semester ke 2 semua kegiatan yang sudah program bersama bisa terlaksana dengan baik. 

Untuk melihat keseruan dari kegiatan Temu Kangen Pengurus KOMED Wilayah Se-Jabodetabek Plus Banten bisa dilihat pada video di bawah ini 


Share This Article :

TAMBAHKAN KOMENTAR

7836435257213270658